satu bulan sebelum menikah

By
Advertisement


jawaban dari kekasihku belum juga membuat suasana hatiku menjadi tenang. Uang ditanganku sudah ada 5 juta dari kakakku nomor 2 untuk biaya pernikahanku. Aku datangi kembali dan memastikan jadi atau tidaknya bila tidak jadi aku akan ta'aaruf dengan wanita siapapun yang nanti berjodoh dengan ku. Ku hubungi seorang habib di cileungsi dan bertanya tanya mengenai ta'aaruf dan beberapa informasi kudapat untuk pembelajaranku. Beberapa hari kemudian aku mendapat kabar baik bahwa kekasihku bersedia menikah denganku. Dan akhirnya hari pernikahan itu terwujud dan uang ditanganku sudah mencapai 11 juta. Dan ini sangat kusyukuri. Akhirnya pernikahanku terwujud walau tanpa satu orangpun saudara yang hadir pada sesi ijab kabul karena pernikahan ini di lakukan di jawa tengah sedang keluarga besarku semua di jakarta. Dan hari itu hari jumat saatnya jam kantor. Ya nggak apa apalah. Yang aku harapkan hanya peresmian aku menikah di mata agamaku yaitu islam.